Sampdoria meraih kemenangan 2-0 atas “saudara” Verona di lanjutan Giornata ke 29 kompetisi Serie B 2011-2012 di Stadio Marassi, Genova.
Kota Genova sendiri berada dalam atmosfer persahabatan dan penyambutan luar biasa sebelum dimulainya laga antara kedua tim bersahabat ini sejak di jalan-jalan melalui acara Fair Play Village hingga ke Stadio Marassi. Sampdoria memulai jalannya pertandingan dengan sangat baik dan mendominasi atas Verona, Sampdoria langsung mendapat peluang melalui tendangan bebas, sayangnya tendangan Eder masih menyamping dari gawang Verona yang dikawal, Rafael. Verona kemudian membalas lewat peluang yang dimiliki Gomez Taleb, untungnya berhasil digagalkan oleh Sergio Romero, Sampdoria kembali memiliki peluang lewat tendangan jarak jauh Nenad Krsticic, tapi masih bisa diamankan oleh Rafael. Sampdoria kembali memiliki peluang melalui Eder setelah menerima assist dari sayap kanan, sayangnya peluang tersebut masih menyamping dari gawang Rafael, setelah peluang tersebut giliran Roberto Soriano yang mengancam gawang Verona, tapi masih bisa digagalkan barisan pertahanan I Gialloblu. Verona hampir mencetak gol, untungnya peluang Gomez Taleb yang lolos dari sisi kiri pertahanan Sampdoria hanya menyamping dari mulut gawang yang dikawal Romero. Sampdoria kembali memiliki sebuah peluang lewat kerjasama Nicola Pozzi dan Eder, sayangnya kembali masih bisa digagalkan Rafael. Sampdoria akhirnya unggul di menit ke 33 setelah assist Eder berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Pozzi, Sampdoria unggul 1-0. Di akhir babak pertama Verona memiliki sebuah peluang untuk menyamakan kedudukan melalui Ferrari, tetapi Romero berhasil mengamankan peluang tersebut, akhir babak pertama Sampdoria unggul 1-0 atas Verona.
Di babak kedua tuan rumah terus tampil stabil dan mendominasi jalannya pertandingan, Gianni Munari memiliki sebuah ppeluang di awal babak kedua, sayangnya masih bisa digagalkan Rafael. Sampdoria kahirnya memperbesar keunggulan pada menit ke 52, setelah kerjasama apik antara Eder dan Pozzi dan sempat membentur pemain bertahan Verona, berhasil dikonversi dengan baik menjadi gol oleh Pozzi, Sampdoria unggul 2-0 atas Verona. Pasca keunggulan tersebut Il Samp semakin bersemangat untuk menambah keunggulan dan mendominasi Verona, Eder memiliki sebuah peluang melalui eksekusi langsung dari luar kotak penalti, tapi lagi-lagi berhasil digagalkan oleh ketangguhan Rafael. Verona memiliki peluang diantaranya melalui Lepiller yang untungnya hanya melebar dan berhasil digagalkan Romero, di akhir pertandingan Sampdoria kembali berpeluang menambah kemenangan, sayangnya Cristian Bertani gagal memanfaatkan sebuah peluang saat berhadapan dengan dua pemain bertahan Verona, Hingga akhir pertandingan Sampdoria tetap unggul 2-0 atas Verona
Hidup Sampdoria